Ada yang suka masak ? tapi bingung mau masak apa ? atau anda yang sedang mencari-cari resep masakan ?
Hari ini saya akan memposting resep masakan"Nasi Kuning Komplit" yang bersumber dari Resep Persembahan Indosiar.com
Berikut adalah resep masakan nasi kuning komplit :
Bahan :
2 sdm minyak goreng/minyak samin
1 buah bawang Bombay, potong-potong
500 gram beras putih
5 cm kunyit, parut atau 1 sdt kunyit bubuk
1 ekor ayam potong 20 bagian
3 batang wortel, potong dadu
5 cm kayu manis
1 biji pala memarkan
2 biji peka
3 batang serai memarkan
5 cm jahe memarkan
1 liter air panas
1 sdm ROYCO bumbu pelezat rasa ayam
Haluskan :
5 siung bawang putih
1 sdm ketumbar
1 sdt jintan
3 buah kapolaga
2 sdt garam dan 1 sdt merica butiran
Taburan : bawang goreng
Cara membuat :
1. Beras rendam campur dengan kunyit parut dan diamkan selama 15 menit, cuci bersih dan tiriskan.
2. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu yang dihaluska bersama bawang bombay hingga harum, masukkan ayam, wortel, kayu manis, peka, masak hingga berubah warna.
3. Masukkan beras, aduk rata, tambahkan air panas, ROYCO dan masak hingga menjadi nasi aron.
4. Kukus selama 30 menit hingga matang, angkat.
5. Sajikan hangat taburi dengan bawang goreng.
Untuk : 8 orang
Cukup mudah kan ? Semoga bermanfaat ya .
No comments:
Post a Comment